Minggu, 17 Februari 2013

Inilah Rumahku




Meski rumahku kecil tak bergarasi
Tak semegah istana
Tak semewah hotel
Tak seelit perumahan
Tetapi, inilah rumahku
Aku merasakan diatas segalanya dari itu

Aku bisa berteduh
Dari terik matahari yang menyengat
Dari rintikkan hujan yang membuatku kaku tak berkutik
Dari kibatan angin yang menembus kulitku
Karena, inilah rumahku
Aku senang berada didalamnya

Bersama Ayah

Bunda
Kakak
dan
Adik

Ketika aku menjauh darinya
Maka semakin rindu akan rumahku
Aku ingin segera kembali
Menyapa rindu pada rumahku
Karena, inilah rumahku

Aku kan selalu ada didalamnya
Bersamanya
Dan untuk menjaganya

------------------------------------------------
 
Performance SD1 Bumi & Matahari pada tema home
Dahlan Rifalufi, Jum'at 15 Februari 2013

Tidak ada komentar:

Posting Komentar